Selasa, 25 Maret 2025 |
17:40 wib: Dukung UMKM Kuliner "Naik Level", KOEPOE KOEPOE Meriahkan Bazar Ramadan Kota Serang dengan Pelatihan Kreasi Kuliner hingga Berbagi Takjil Gratis 11:33 wib: Ramadhan Penuh Berkah, PT PLN Indonesia Power UBP Banten 2 Labuan Berbagi Kebahagiaan dengan Masyarakat 21:52 wib: Ponpes Ardaniah dan CSR: Membangun Kota Serang melalui Silaturahmi dan Kolaborasi 11:48 wib: Agung Sedayu Group Investor PIK 2 Kunjungi Kota Serang, Pemerintah Sambut Baik 19:09 wib: Kolaborasi Energi untu Bantu: PLTU Labuan dan PLTU Pelabuhan Ratu Salurkan Bantuam Bencana di Pelabuhan Ratu 00:32 wib: Dewan Apresiasi Penyerapan Tenaga Kerja Lokal Oleh PLTU Jawa 9&10 14:21 wib: Tuduhan Pemerasan Tanah di Serang Utara: GERPINAS Berikan Penjelasan! 13:49 wib: CSR PIK 2 2025: Mendukung Pembangunan Pantura Tangerang untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat 19:02 wib: 5 Terbaik tingkat Nasional, Kabupaten Serang jadi Pilot Project Percepatan Penurunan AKI 15:00 wib: Budi Rustandi dan Agis Resmi Menjabat, ini Isi Pidato Perdana Walikota dan Wakil Walikota Serang

Ratusan Pesilat Cilik Terumbu Banten Unjuk Kebolehan

Publisher: Redaksi Bantenku Dibaca: 30100 Pengunjung

BantenKu, SERANG - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perguruan Pencak Silat Terumbu Banten (PPSTB) Kota Serang dan Kabupaten Serang, menggelar Festival Pencak Silat Terumbu Banten (PPSTB) di alun-alun Kota Serang, Minggu (11/9/2022).

Acara diawali dengan ratusan pesilat cilik melakukan kirab dari islamic center kota serang menuju alun-alun kota Serang, dilanjutkan pertunjukan debus dan perlombaan antar pesilat.

Sekedar diketahui, PPTSB merupakan silat tertua di Banten yang berdiri sejak tahun 1992. Festival ini juga sebagai ajang menumbuhkan bakat dan prestasi pesilat yang selama ini berlatih di masing-masing padepokan.

Turut hadir, Pembina Pusat PPTSB Brigjen Pol Nunung Saifudin, Ketua Ipsi Banten Ajat Sudrajat, Ketua DPP PPTSB Yadi Sufiadi, Ketua DPD PPTSB Kota Serang Sarudin, Ketua DPD PPTSB Kabupaten Serang Imron Ruhyadi.

Ketua DPD PPTSB Kota Serang Sarudin mengatakan, kegiatan tersebut melibatkan 251 peserta dari 40 padepokan yang tersebar di Kabupaten dan Kota Serang. "20 padepokan dari Kota Serang dan 20 Kabupaten Serang, kita kolaborasi untuk memperkuat silaturahmi antar padepokan," katanya.

Diketahui, kategori yang diperlombakan dalam festival tersebut ganda putra, putri dan grup. " penilaian akan ditekankan pada nilai dasar jurus dari IPSI dan penggunaan alat," imbuhnya.

Sementara itu, Ketua DPP PPTSB Yadi Sofiadi, festival gabungan ini merupakan motivasi untuk padepokan agar serius saat melakukan latihan. "Semoga dari pertemuan ini bisa menghasilkan atlet bertarung ke tingkat nasional," tuturnya.

Pihaknya menuturkan, dalam festival tersebut melibatkan pesilat cilik agar silat di Banten bisa dilestarikan oleh generasi berikutnya, "Dengan adanya regenerasi berikutnya Silat di Banten tidak akan punah," ucapnya.

[Red]

KOMENTAR DISQUS :

Top